November 17, 2025
Politik

Ribuan Massa Hadiri Deklarasi Pemenangan Wayan Sukses

Badung -kabarbalihits

Caleg DPRD Badung Partai Golkar Dapil Kuta Selatan Wayan Sukses yang dikenal dengan tagline “gas full” menggelar deklarasi pemenangan di Kediamannya di Perumahan Giri Puspa Lestari Lingkungan Mumbul Kelurahan Benoa, Sabtu (30/12/2023). Selain diikuti 50O0 massa, deklarasi juga dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Badung I Wayan Suyasa, Korwil Pemenangan Pemilu Bali Nusra DPP Partai Golkar Gde Sumarjaya Linggih serta Ketua Fraksi Golkar DPRD Bali Wayan Rawan Atmaja. Bahkan Tak tanggung tanggung, Wayan Suyasa yang juga kandidat kuat Bupati Badung 2024 ini berharap Wayan Sukses dapat meraih 6 ribu suara di Kecamatan Kuta Selatan.

Ada hal menarik sebelum pelaksanaan deklarasi, Ketua DPD Partai Golkar Badung Wayan Suyasa hadir dengan mengendarai sepeda motor dengan membonceng Korwil Pemenangan Pemilu Bali Nusra DPP Partai Golkar Gde Sumarjaya Linggih, yang kemudian disambut dengan pengalungan untaian bunga dan diiringi tarian rodath menuju lokasi deklarasi.

Mengawali pidato politiknya Wayan Sukes mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Partai Golkar khususnya Wayan Suyasa yang telah memberikan kesempatan untuk maju menjadi calon legislatif di Kabupaten Badung dari Dapil Kuta Selatan dengan nomor urut 5.
“Pak Wayan Suyasa adalah orang yang merekrut saya masuk Partai Golkar. Pak Suyasa orang yang komitmen, dimana tiga tahun lalu beliau waktu itu menyatakan memberi garansi, saya bisa menjadi calon DPRD. Dan terbukti saya hari ini menjadi Calon DPRD Badung Dapil Kuta Selatan,”ungkapnya.
Wayan Sukses sosok pengusaha yang dikenal gemar berbagi ini juga menegaskan komitmennya selaku, akan membesarkan Partai Golkar. Pihaknya juga sudah melakukan kerja – kerja politik yang menyentuh kebutuhan masyarakat.
“Saya harus menunjukkan, harus memberikan suatu bukti, bahwa apa yang telah diputuskan Pimpinan Partai Golkar Badung tidak salah. Partai telah memberikan kehormatan dan janji, maka dari itu kita terus mendukung dan menjaga nama baik serta nama besar partai Golkar,” tegasnya.

Baca Juga :  Pemkab Tabanan Serahkan LKPD T.A 2020 Kepada BPK RI Perwakilan Bali

Wayan Sukses juga mengajak massa yang hadir untuk mensukseskan Pemilu 2024 dengan hadir ke TPS 14 Februari 2024. “Ayo menangkan Pak Sukses di Dapil Kuta Selatan, Pak Rwan Atmaja di DPRD Provinsi Bali serta Pak Gde Sumarjaya Linggih di DPR RI,” ajaknya.
Sementara, Ketua DPD Partai Golkar Badung, I Wayan Suyasa mengingatkan kadernya agar senantiasa turun ke tengah masyarakat. Bukan hanya menjelang pemilihan umum, namun saat terpilih nantinya diharapkan selalu turun menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.

“Yang perlu dijaga, jangan cuma saat butuh baru mendekatkan diri ke masyarakat, tapi saat terpilih kita harus mendekatkan diri juga ke masyarakat. Mereka berkorban secara pribadi, maka semua kader harus mendekatkan diri ke rakyat,” tegasnya.

Wayan Suyasa, kembali menegaskan kehadirannya pada Deklarasi Pemenangan Wayan Sukses sebagai bagian dari bentuk dukungan kepada kader Partai Golkar. Meski diakuinya untuk sampai ke lokasi kegiatan harus mengendarai sepeda motor karena adanya kemacetan yang terjadi di kawasan Kuta dan sekitarnya. “Hal ini karena saya mengapresiasi kader-kader terbaik partai Golkar. Maka, kader nantinya juga setelah terpilih untuk selalu hadir dan turun di tengah masyarakat,” pesannya.

Politisi inovatif yang populer disapa WS inimeyakinkan para kader agar bisa membesarkan partai Golkar khususnya di Badung maupun Bali. Hal ini karena selama ini, dirinya dan semua kader juga sudah berulang kali mendekatkan dan mensosialisasikan diri ke masyarakat. “Saya melirik figur dan kader yang baik dan berpotensi di masing-masing wilayah. Maka, saya berharap kader ini bisa membesarkan partai Golkar juga,” harapnya

Wayan Suyasa berpesan kepada kader yang maju sebagai calon DPRD Badung, khususnya Wayan Sukses agar bisa meraih hasil terbaik. Tak tanggung tanggung Wayan Suyasa yang juga kandidat kuat Bupati Badung tahun 2024 ini berharap Wayan Sukses bisa meraih 6 ribu suara. “Target 6.000 di Kuta Selatan. Maka bulatkan tekad apapun konsekuensi untuk kader kita,” ajaknya.
Sementara Korwil Pemenangan Pemilu Bali Nusra DPP Partai Golkar sekaligus Anggota DPR RI Dapil Bali, Gde Sumarjaya Linggih menyatakan apresisasi pada Wayan Sukses melalui berbagai kegiatan politik yang telah dilaksanakan.
“Saya telah keliling Bali, tidak ada yang semeriah deklarasi ini,”ujarnya.
Gde Sumarjaya Linggih juga menegaskan melalui totalitas memenangkan Pemilu yang dilakukan kader Partai Golkar di Badung menambah keyakinanya bahwa Ketua DPD Partai Golkar Badung Wayan Suyasa akan mampu melenggang menjadi Bupati Badung tahun 2024 mendatang.

Baca Juga :  Lanang Umbara Imbau Investor Taat Aturan dan Hormati Kearifan Lokal

Untuk menambah keyakinan Wayan Suyasa Bupati Badung 2024, Demer sapaaan akrab Gde Sumarjaya Linggih mengajak masyarakat untuk memenangkan Pasangan Capres Cawapres Prabowo – Gibran di Pilpres 2024 mendatang. “Kalau Prabowo – Gibran menang, 90 persen kemenangan Bupati Badung adalah ditangan Pak Wayan Suyasa,”tukasnya.

Rangkaian akhir Deklarasi Pemenangan Wayan Sukses, juga disisi dengan simulasi pencoblosan contoh surat suara, DPRD Kabupaten , DPRD Provinsi Bali serta DPR RI yang dimeriahkan dengan fragmentari Maha Patih Pasung Grigis. (Kbh6)

Related Posts