November 25, 2024
Olahraga

PON 2024, Muaythai dan Kick Boxing Bali Target Medali Emas

Badung -kabarbalihits

Bali menargetkan masing -masing dua medali emas pada Cabang Olahraga (Cabor) Kick Boxing dan Muaythai di PON Aceh dan Medan Sumatra Utara. Hal tersebut disampaikan Ketua Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) KONI Bali, Agung Bagus Tri Candra Arka usai meninjau latihan para atlet di Bali MMA Tibubeneng Kuta Utara, Selasa (6/8).

Lebih lanjut Agung Bagus Tri Candra Arka menyampaikan pihaknya telah melihat dan melakukan evaluasi bersama pelatih dan manajer terhadap persiapan para atlet yang akan berlaga. “Bulan Agustus ini merupakan bulan yang benar-benar persiapan yang dilakukukan para atlet harus matang sekali,”ungkapnya.

Agung Bagus Tri Candra Arka dalam kesempatan tersebut didampingi sejuma
lah pelatih Kick Boxing dan Muaythai diantaranya Nyoman Gede Sudiantara Putra, Komang Ukir, Yoga dan Teddy juga mengatakan simulasi -simulasi yang wajib dilaksanakan melalui program yang sudah pastinya melalui dewan pengawas program (sarpras) yang telah dibentuk tentu akan mengkaji kembali hal -hal yang memang diperlukan untuk para atlet.

Tes fisik bagi para atlet yang dilaksanakan di Pelatda pada bulan Juli lalu, kata Gung Cok sapaan Agung Bagus Tri Candra Arka, untuk melihat sejauh mana keadaan fisik seorang atlet/petarung yang akan berlaga di PON Aceh dan Sumut Septembe mendatang.

“Pada Muaythai yang akan berlaga di Aceh ada lima orang petarung dan seni gerak. Sementara, pada Kick Boxing terdapat tiga orang yang akan bertarung di Medan Sumatra Utara. Simulasi bulan Agustus ini kita pengin melihat sejauh mana kesiapan atlet untuk melaksanakan pertarungan nanti, sejauh mana juga strategi dan support inteligen yang sedang kami jalankan di Aceh dan Medan,”jelasnya.

Sekali lagi Agung Bagus Tri Candra Arka meyakinkan bahwa para patriot oahraga khususnya cabang Muaythai dan Kick Boxing akan meraih medali emas dalam ajang empat tahunan tersebut.

Baca Juga :  Badung Raih Juara Ketiga di Liga Tenis Bali Bangkit 2024

Secara khusus Agung Bagus Tri Candra Arka yang juga menjabat Kepala Bidang Pembinaan Prestasi KONI Bali, menyampaikan terima kasih atas support dan fasilitas yang diberikan Owner Bali MMA untuk tempat latihan para atlet secara gratis.
“Mudah -mudahan pengusaha seperti beliau (Owner Bali MMA) semakin banyak ada di Bali. Karena dengan sosilaisasi olahraga ini bisa kita harapkan untuk mencetak generasi mufa yang sehat dan sportif,”tukasnya.

Sementara, Owner Bali MMA Donnie mengucapkan terima kasih karena KONI Bali telah mempercayai Bali MMA untuk membina para atlet, dan seluruh tim.

“Terima kasih banyak karena telah mempercayai kami dan mengizinkan kami membantu dalam persiapan PON. Tujuan utama kami adalah mempersiapkan para atlet dan pelatih untuk kejuraan nanti sehingga dapat membawa pulang medali emas ke Bali,”harapnya.

Adapun para atlet Muaythai yang akan berlaga pada PON XXI tahun 2024 yakni Aprilia Nurul Setiawan (putri kelas U-54 Kg fighter) ⁠Ni Ketut Della Antari Putri (putri kelas -48kg fighter), Therisa Meliana Gutama (putri kelas -57 fighter), Dex Mas Elga Anjassari Marta Dewi (putri kelas Muayboran) serta Luh Mas Sri Diana Wati (putri kelas muayboran). Sedangkan pada Kickboxing adalah Komang Diraja Indrarajasa Mahatma WP (putra kelas – 51Kg full contact), Gede Brian Mahadi Agustira (putra kelas -71 kg low kick), serta Ni Kadek Ageng Putri Tirta Manik Mas (putri kelas -56 full contact).(kbh6)

Related Posts