Korpri Badung Raih Juara Pertama Turnamen Tenis Lapangan Beregu Putra Korpri Bali
Badung-kabarbalihits
Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Badung berhasil meraih peringkat pertama pada Turnamen Tenis Lapangan Beregu Putra Korpri Provinsi Bali ke-III. Turnamen ini digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Provinsi Bali yang ke-66 tahun 2024.
Turnamen dimulai pada Jumat, 2 Agustus 2024, dengan pembukaan yang dilakukan oleh Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya di GOR Ngurah Rai. Pertandingan berlangsung dari tanggal 2 hingga 4 Agustus 2024 di Lapangan Tenis Koni Bali, Jalan Angsoka, Denpasar, yang mempertemukan Korpri dari setiap kabupaten dan kota di Bali.
Pada final, Korpri Kabupaten Badung berhasil keluar sebagai juara pertama setelah mengalahkan saingan terberatnya, Korpri Kota Denpasar, dengan skor 2-1. Korpri Badung menurunkan pemain andalannya seperti Putu Astriana Diama, Wayan Edi Mahendra, Ngurah Bangok Kusuma, Roy Emerson Hidiya, Adi Wiratma, Made Arsana, Gede Arnawa, Ketut Wiradana, Agung Mahaputra, dan Wayan Kasna.
Sebagai juara pertama, Korpri Badung menerima hadiah uang pembinaan sebesar 1,5 juta rupiah serta medali emas yang diserahkan oleh Asisten Sekda Pemprov Bali I Wayan Serinah.
Perwakilan Korpri Badung, Roy Emerson Hidiya, menyatakan bahwa kemenangan ini merupakan hasil kerja keras tim tenis Badung yang rutin melaksanakan latihan. “Berkat latihan dan kerja keras, Korpri Badung bisa meraih medali emas dan mengalahkan Kota Denpasar di final,” ujarnya pada Rabu, 7 Agustus 2024.
Ia juga menambahkan bahwa timnya merasa puas dengan hasil yang dicapai dan bertekad untuk mempertahankan gelar juara pada turnamen antar kabupaten/kota berikutnya.
“Kami sangat puas dengan hasil ini, berkat dukungan pimpinan Pemkab Badung, terutama Bupati I Nyoman Giri Prasta dan Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa, saat melepas kontingen Kabupaten Badung di Lapangan Puspem Badung beberapa waktu lalu,” ucapnya.
Roy, yang juga merupakan Analis Kebijakan di Dinas Perhubungan Badung, mengungkapkan bahwa atlet yang diturunkan adalah para pejabat dan pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung. “Sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Badung, hingga kami bisa meraih medali sesuai harapan,” tutupnya.(r)