Ikut meriahkan Hut RI ke 75, TUK Agung bersama WHDI Prov. Bali gelar Uji Kompetensi Tata Rias Pengantin Bali Modifikasi
Denpasar-kabarbalihits
Tempat Uji Kompetensi (TUK) Agung kembali menggelar Uji Kompetensi, khusus Uji Kopetensi Tata Rias Pengantin Bali Modifikasi, minggu (23/8). Uji Kompetensi Tata Rias Pengantin Bali Modifikasi digelar oleh TUK Agung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, mencuci tangan sebelum uji kompetensi serta menjaga jarak.
Pimpinan TUK Agung, DR. A.A Ayu Ketut Agung, MM mengatakan, Uji Kopetensi ini untuk mengetahui bahwa sejauh mana tata rias pengantin itu bisa dimodifikasi.
“Uji Kopetensi ini merupakan kegiatan serangkaian Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75, dengan tujuan untuk memberikan legalitas berupa sertifikat kepada penata rias yang sudah memiliki kompetensi dalam merias pengantin Bali. Sehingga dalam pelaksanaannya bekerjasama dengan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) serta LSP Tata Rias Pengantin”, ucapnya.
Peserta yang mengikuti Uji Kompetensi ini sebanyak 40 orang, yang berasal dari seluruh Bali. Ditambahkannya, Uji Kompetensi terdiri dari ujian teori dan praktek yang dalam pelaksanaannya Uji Kompetensi menyamakan persepsi kepada para perias dan penata rias pengantin Bali, sejauh mana tata rias pengantin Bali itu bisa dimodifikasi.
“Kegiatan ini juga bekerjasama dengan Wanita Hindu Dharma Indonesia Provinsi Bali”, ujar Tokoh Wanita yang akrab disapa Bu Agung ini.
A.A Ayu Ketut Agung yang juga sebagai pendiri Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Agung ini menambahkan, kedepannya akan terus dilaksanakan Uji Kompetensi serupa agar semua penata rias dan salon-salon yang memiliki kompetensi menata rias bisa disertifikasi.
“Uji Kompetensi nantinya juga tidak hanya terbatas kepada ada tata rias pengantin modifikasi dan pengantin Bali namun juga akan dilaksanakan uji kompetensi tata kecantikan kulit dan wajah, serta dilaksanakan uji kompetensi tata kecantikan rambut”, pungkasnya. (Kbh2)