November 25, 2024
Ekonomi

Bank BPD Bali Cabang Renon Layani Aktivasi Mobile Banking Dalam Gerakan Diversifikasi Pangan Lokal

Denpasar – kabarbalihits

Bank BPD Bali cabang Renon turut andil dalam gerakan diversifikasi dan expose pangan lokal yang digelar di kantor Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali, Rabu (19/8).

Kegiatan ini merupakan kali pertama di Bali yang digagas Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali.

 

 

Sementara itu, Kepala Bank BPD Bali Cabang Renon, I.A Tri Rasmiwinari,SE,MM didampingi Wakil Kepala Cabang Bisnis, Gede Made Rusdiana mengatakan, BPD Bali cabang Renon turut membuka stand pada ajang ini untuk mendukung gerakan Diversifikasi Pangan Lokal sekaligus menjalankan edaran Pemerintah Provinsi Bali agar membantu pegawai Negeri sipil (PNS) mengaktivasi mobile banking. 

“Tujuannya adalah untuk mengurangi kontak langsung dengan petugas sehingga semua transaksi bisa dilakukan melalui handphone. 

Selain itu juga mampu mengurangi jumlah antrian saat bertransaksi di kantor kami. Lebih tepatnya adalah gerakan transaksi non tunai, seperti ATM banking, Internet banking, dan semua transaksi lainnya tidak berhadapan langsung dengan petugas kami”, jelasnya.

Layanan aktivasi mobile banking di counter ini lebih mempermudah nasabah karena ketika langsung proses aktivasi sudah bisa dilakukan tanpa menunggu lagi. 

Dalam kesempatan tersebut juga diperkenalkan Qris Bank BPD Bali yang paling istimewa. Keistimewaannya adalah transaksi masuk secara real-time ke UMKM, Berbeda dengan Bank lain yang menggunakan Provider, butuh waktu h+1 utk rekonsiliasi dalam bertransaksi.

Terkait dengan pelayanan Bank BPD tersebut, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Ir. I.B.Wisnuardhana, M.Si memberikan apresiasinya serta mendorong semua pegawainya untuk melakukan transaksi non tunai.

” Saya berharap kepada Bank BPD Bali supaya bisa menyalurkan dan mengkoordinasikan kredit untuk UMKM dengan syarat yang mudah dan bunga yang rendah”, harapnya.

Baca Juga :  Peradi Denpasar Beri Bantuan Masker Dan Hand Sanitizer Gratis

alam kesempatan tersebut Gubernur Bali, Wayan koster juga mengapresiasi layanan Bank BPD Bali, karena memberikan kemudahan kepada nasabah, serta mampu memberikan kenyamanan bertransaksi era pandemi Covid 19, yakni transaksi secara online tanpa harus bertatap muka.( tim kbh )

Related Posts