November 25, 2024
Pendidikan

Agro Mart Meriahkan Kampus Unwar

Denpasar–kabarbalihits

Kampus Universitas Warmadewa (Unwar) mendadak ramai oleh pengunjung yang datang untuk menghadiri pameran “Agro Mart” yang diselenggarakan oleh Fakultas Pertanian Universitas Warmadewa (Unwar). Acara yang berlangsung dari 19 hingga 20 Juli 2024 ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-40 Badan Kekeluargaan (BK) Fakultas Pertanian Unwar.

Ketua pelaksana Agro Mart, Dr. I Gusti Agus Maha Putra Sanjaya, S.Pt., M.M., menjelaskan bahwa pameran ini menampilkan hasil binaan dari sekitar 20 kelompok yang didampingi oleh dosen-dosen Fakultas Pertanian. Produk yang dipamerkan meliputi sayuran, buah-buahan, bumbu, minuman, tanaman hias, kain, dan berbagai hasil pertanian lainnya. “Ini adalah bentuk timbal balik kami kepada masyarakat untuk memasarkan dan meningkatkan pemasaran produk mereka,” ujarnya.

Dekan Fakultas Pertanian Unwar, Prof. Dr. Ir. Luh Suriati, M.Si., menegaskan komitmennya untuk membangun sektor pertanian dan membantu masyarakat melalui berbagai program studi yang ada di fakultasnya, yaitu Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian, Agroteknologi, Manajemen Sumber Daya Perikanan, dan Peternakan. Prof. Suriati berharap kegiatan seperti Agro Mart dapat mencetak lulusan yang unggul dan berkontribusi dalam menunjang ekowisata. “Selama manusia hidup, mereka membutuhkan makanan yang sebagian besar berasal dari hasil pertanian, perikanan, dan peternakan,” tambahnya.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Riset, dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Dr. dr. Dewa Ayu Putri Sri Masyeni, Sp.PD-KPTI, juga menyampaikan harapannya agar Fakultas Pertanian Unwar terus menghasilkan produk-produk inovatif. “Pameran ini adalah media untuk memamerkan kelebihan produk dari dosen-dosen Fakultas Pertanian,” ucapnya.

Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Provinsi Bali, Prof. Dr. Drs. Anak Agung Gede Oka Wisnumurti, M.Si., turut merasa bangga dengan perayaan ulang tahun Fakultas Pertanian yang diwarnai dengan pameran Agro Mart. “Saya melihat banyak produk yang dihasilkan Fakultas Pertanian, beberapa di antaranya bahkan sudah mendapatkan hak cipta. Ini luar biasa,” katanya.

Baca Juga :  Laksanakan Kelas Sekolah Kebangsaan - Tular Nalar di SMA Muhammadiyah 1 Denpasar, MADINFO Gandeng BAWASLU & KPU Provinsi Bali

Prof. Wisnumurti mengajak generasi muda untuk kembali menekuni bidang pertanian dan mempertimbangkan kuliah di Fakultas Pertanian Unwar. “Pertanian bukan hanya bertani, tetapi bisa menghasilkan entrepreneur muda yang memberikan nilai tambah pada hasil pertanian,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa agroteknologi, peternakan, dan perikanan adalah bidang yang tak terpisahkan dari kehidupan manusia. “Mari kita serius mengembangkan pertanian untuk menghilangkan kemiskinan dan membangun devisa negara,” pungkasnya.(kbh2)

Related Posts