October 26, 2024
Politik

Kader Senior PDI Perjuangan Made Sudarsa Siap Tarung di Pilkada Badung

Badung- kabarbalihits

Nama-nama tokoh di Partai PDI Perjuangan Kabupaten Badung menjelang Pilkada 2024, terus bermunculan. Tidak hanya nama Bagus Alit Sucipta, Putu Parwata, Gusti Anom Gumanti dan Non kader I Wayan Adi Arnawa yang saat ini muncul di internal PDI Perjuangan.

Nama kader senior asal Nusa Dua yakni, I Made Sudarsa atau yang akrab disapa Made Dator ini juga mulai diperbincangkan oleh para kader-kader di Kuta Selatan. Tokoh gaek PDI Perjuangan ini dinilai mumpuni menjadi Bakal Calon Bupati dalam bursa penjaringan di PDI Perjuangan Kabupaten Badung karena cukup menguasai masalah pemerintahan dan permasalah pariwisata di Badung.

Made Sudarsa yang ditemui, Minggu (7/4) mengatakan, pihaknya berterima kasih atas aspirasi yang diberikan kepada dirinya untuk ikut dalam bursa Pilkada Badung yang diusulkan oleh sesepuh banteng Bali dan Jas merah Kabupaten Badung. “Aspirasi ini sangat kami hargai dan nantinya kita harus mengikuti mekanisme seperti apa di Partai PDI Perjuangan,”ujarnya.

Lebih lanjut Made Dator sapaan akrab Made Sudarsa mengatakan, pihaknya juga masih melihat alur dan mekanisme partai PDI Perjuangan dalam Proses penjaringan Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dalam Pilkada Badung. “DPD Partai sudah mengundang DPC Partai seluruh Bali terkait juklak juknis tata cara penjaringan bakal calon Gubernur, Bupati dan Walikota. Dan DPC badung mungkin dalam rapat-rapatnya sosialisasi mengenai hal itu. Andaikan nanti di Badung dibentuk panitia penerimaan penjaringan calon Bupati dan Wakil Bupati Badung, saya selaku kader partai serta adanya aspirasi yang berkembang saya diharapkan ikut maju dalam bursa Pilkada Badung, mau-tidak mau saya harus ikut daftar dalam penjaringan tersebut,”paparnya.

Mantan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung ini juga mengatakan, pihaknya yakin untuk mendaftar menjadi calon Bupati di PDI perjuangan adalah PDI Perjuangan Badung merupakan partai pemenang dalam Pemilu saat ini. “Selain itu, yang membuat saya yakin lagi untuk mendaftar adalah mendapat dukungan dari berbagai pihak baik dari kader sendiri maupun non kader. Begitu juga apa yang telah dilakukan oleh Bupati Badung saat ini yakni I Nyoman Giri Prasta, merupakan investasi politik bagi PDI Perjuangan dan memberikan efek positif di masyarakat, baik kader partai yang akan dicalonkan ke depannya,”terang mantan Ketua Forum Nusa Dua ini.

Baca Juga :  Sosialisasikan Empat Pilar MPR RI Sebagai Landasan Pemilu, Gus Adi Ajak Masyarakat Tangkal Politik Uang dengan Gerakan "AMP"

Ketua Badan Pengurus Daerah Asosiasi Pedagang Valuta Asing ( BPD APVA) Bali tahun 2012 dan Ketua Tim Pemenangan Sumer -Oka tahun 2005 ini, berharap PDI Perjuangan bisa mengusung kader-kader, karena dilihat jumlah kursi PDI Perjuangan di Parlemen Badung sangat tinggi yakni 27 kursi dari 45 kursi DPRD Badung.

“Saya berpendapat secara pribadi dan kader partai, PDI Perjuangan sebagai Pemenang di Pemilu wajib hukumnya PDI Perjuangan Badung mengusung kader-kader. Itu merupakan prioritas seperti ada I Gusti Anom Gumanti sebagai senior kita yang sudah tiga kali menjadi anggota DPRD Badung, ada pak Putu Parwata Ketua DPRD Badung dan ada I Bagus Alit Sucipta anggota DPRD Bali peraih suara terbanyak, begitu juga ada kader senior Kuta Selatan bapak Ketut Tama Tenaya yang merupakan anggota DPRD Bali tiga periode. Dari sekian nama itu layak sekali diperhitungkan serta diberikan kesempatan untuk diseleksi menjadi calon Bupati Badung dan kita di PDI Perjuangan tidak krisis kader, kita banyak sekali memiliki kader-kader yang mumpuni,”ungkapnya.(kbh6)

Related Posts