October 27, 2024
Daerah

Siapkan Penataan, Made Wijaya Ajak Masyarakat Jaga dan Tingkatkan Potensi Wisata Bahari Tanjung Benoa

Badung – kabarbalihits

Wisata bahari yang dimiliki Desa Adat Tanjung Benoa telah banuak memberi manfaat kesejahteraan dan kemajuan bagi masyarakat. Menjaga dan meningkatkan potensi pariwisata ini menjadi tanggungjawab bersama khususnya seluruh masyarakat Tanjung Benoa.

“Tanjung Benoa sudah dikenal sebagai kawasan wisata bahari yang mendunia. Potensi ini akan harus tingkatkan agar menjadi maksimal melalui penataan -penataan yang akan kita lakukan bersama seluruh masyarakat di Tanjung Benoa,” ungkap Anggota DPRD Badung I Made Wijaya saat Parum Agung Desa Adat Tanjung Benoa, Rabu malam (28/2/2024).

Lebih lanjut Made Wijaya yang juga Bandesa Desa Adat Tanjung Benoa mengatakan penataan akan dimulai di pantai timur dengan pembangunan jalan setapak melalui pavingisasi. “Jalan ini juga menjadi kebutuhan masyarakat selama ini, sebagai akses menuju ke kuburan Desa Adat Tanjung Benoa disaat ada upacara ngeben. Sehingga masyarakat tidak lagi berjalan diatas pasir pantai. Jalan setapak ini juga kan menjadi joging track untuk masyarakat yang ingin berolahraga pagi,”jelasnya.

Selain itu, tamanisasi pinggir pantai timur akan diwujudkan untuk menjaga keasrian dan keindahan dengan penanaman berbagai jenis bunga.

“Keindahan pinggir pantai timur wajib dijaga. Ini sebagai bagian kita di tahun 2024 fokus di peningkatan wisata bahari, melalui royong menjaga kebersihan rutin yang dilaksanakan setiap 3 bulan, khususnya telajakan masing -masing ditanami bunga maupun tanaman dalam pot. Ini sebagai wujud kepedulian kita terhadap lingkungan,”paparnya.

Pak Yonda begitu sapaan populer Made Wijaya juga menjelaskan sebagai kawasan wisata tentu kebersihan menjadi hal mutlak yang jaris terus dijaga dan ditingkatkan. ” Tentu wisatawan yang berkunjung ke akan meningkat dan Tanjung Benoa akan semakin dikenal sebagai kawasan wisata yang layak dikunjungi,” tegasnya.

Baca Juga :  Tumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Bagi Generasi Muda, Diskop UKM Provinsi Bali Selenggarakan Diklat Teknik Keterampilan MUA and Hairdo bagi Siswa SMA/ SMK

Secara khusus Made Wijaya kembali mengingatkan kepada masyarakat untuk memanfaatkan TPS3R yang sudah terbangun sehingga tidak ada lagi sampah yang menumpuk dan merusak pemandangan di daerah kawasan wisata Tanjung Benoa.

“TPS3R yang sudah ada untuk menunjang keasrian wilayah kita sebagai daerah tujuan wisata dunia. Mari kita semua bangun kesadaran untuk mewujudkan hal ini, sehingga nanti bisa kita wariskan ke anaka cucu, Tanjing Benoa Kawasan Wisata Bahari yang telah memberi banyak manfaat untuk kemanuan kita bersama,”tukasnya.(kbh6)

Related Posts