October 28, 2024
Pendidikan

FTP Unwar Semakin Keren! Sebanyak  40 Insinyur Dilantik dan Diambil Sumpah

Denpasar-kabarbalihits

Fakultas Teknik dan Perencanaan (FTP) Universitas Warmadewa (Unwar) merayakan kesuksesan dalam meluluskan 40 orang insinyur pada acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Insinyur, Program Profesi Insinyur (PPI) di Ruang Sidang Sri Ksari, Lantai 4, Unwar, sabtu (17/2). Angkatan pertama ini, yang merupakan bagian dari Program Rancangan Pembelajaran Lampau (RPL) Semester Ganjil, mencatat prestasi gemilang dengan 30% diantaranya berasal dari Indonesia bagian Timur.

Dalam sambutannya, Dekan FTP Unwar, Dr. Ir. I Nengah Sinarta, ST, MT menyampaikan rasa terima kasih kepada semua karyasiswa dan dosen yang telah turut serta menjadikan program ini sukses. Ia juga memuji upaya kolaboratif yang memungkinkan penyelesaian FAIP dalam waktu kurang lebih 4 bulan, memastikan para karyasiswa lulus tepat waktu.

Sementara itu, Rektor Unwar, Prof. Dr. Ir. I Gde Suranaya Pandit, MP menyampaikan selamat dan sukses kepada para lulusan, menyatakan harapannya agar kompetensi yang dimiliki dapat meningkatkan hasil Tracer Study Unwar serta mengembangkan kolaborasi yang lebih luas.

Pihak Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali juga ikut memberikan ucapan selamat atas prestasi ini. Ketua Yayasan, Prof. Dr. Drs. Anak Agung Gede Oka Wisnumurti, M.Si, mengungkapkan harapannya agar Program Profesi Insinyur Unwar menjadi alternatif bagi mahasiswa dan sarjana bidang teknik lainnya untuk meraih gelar insinyur.(kbh2)

Related Posts