November 25, 2024
Sosial

Sepakat Tolak Paham Radikalisme & Terorisme, Tokoh Muslim Kecamatan Petang Ajak Masyarakat Junjung Tinggi Idiologi Pancasila

Badung -Kabarbalihits

Ajakan untuk senantiasa menolak paham radikalisme dan terorisme kembali diserukan elemen masyarakat di Kabupaten Badung. Seperti yang disampaikan tokoh masyarakat muslim yang ada di Kecamatan Petang H. Dahmun, selain dengan tegas menolak adanya paham radikalisme dan terorisme , H. Dahmun juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh dengan ajakan-ajakan kelompok tertentu yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI dengan cara menyebarkan paham-paham radikalisme yang bertentangan dengan Idiologi Pancasila.

“Paham radikalisme dan terorisme dapat menimbulkan dampak yang sangat buruk bagi kita dalam berbangsa dan bernegara. Yakni menimbulkan terjadinya teror dan kekerasan yang mengakibatkan keresahan maupun ketakutan ditengah masyarakat. Ancaman paham radikalisme ini juga memicu konflik terjadinya konflik horizontal maupun vertikal,” ujar H. Dahmun , Senin (20/2).

Agar tidak mudah terpengaruh dengan paham radikalisme kata H. Dahmun masyarakat harus membentengi diri dengan mempertebal keimanan, menjalankan ajaran agama yang santun, saling menghargai, saling menghormati serta toleran antar umat beragam harus dijaga.
“Kita harus menerima keberagaman dan kemajemukan, serta wajib memiliki rasa cinta terhadap Tanah Air dan bela Negara,”bebernya.

H. Dahmun juga mengingatkan sikap toleransi, tentunya tidak lepas dari kemampuan berpikir secara terbuka dan rasional.

“Bahwa perbedaan tidak lantas menjadikan kita saling membenci dan mengucilkan orang-orang yang tidak sepaham agamanya dengan kita, tetapi dalam kehidupan sosial, seharusnya kita tidak memandang suatu perbedaan sebagai penghalang dalam hidup bermasyarakat,” Imbuhnya, seraya menyatakan mendukung sepenuhnya tindakan dan upaya-upaya yang dilakukan oleh aparat penegak hukum yakni Polri dalam upaya menanggulangi dan memberantas penyebaran paham radikalisme dan terorisme agar tidak menyebar luas di kalangan masyarakat khususnya dikalangan anak-anak muda.

Baca Juga :  Bupati Suradnyana Harapkan Pemilu Tahun 2024 Berjalan Dengan Damai

“Kami sangat mendukung langkah yang telah dilakukan Kepolisian untuk penanggulangan maupun antisipasi penyebaran paham radikalisme. Mari kita dukung kepolisian memerangi paham radikalisme dan intoleran yang dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa,”pungkasnya. (r)

Related Posts