Ketua DPRD Badung Harapkan Sekolah CIS Bali Dapat Berkontribusi Nyata Dalam Peningkatan Kualitas SDM
Badung -kabarbalihits
Ketua DPRD Badung ,Putu Parwata berharap sekolah Cerdas Insan Sejahtera (CIS) Bali dapat memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat serta berpartisipasi dalam pengembangan sumber Daya Manusia (SDM). Hal ini diungkapkan Putu Parwata saat menghadiri perayaan bersama Hari Ulang Tahun (HUT) Sekolah Cerdas Insan Sejahtera (CIS) Bali ke 9, Yayasan Cerdas Sehat Sejahtera ke 10, dan Klinik Putu Parwata ke 10 di Sekolah CIS Bali Perum Dalung Permai Jalan Bhineka Nusa Kangin Dalung Kuta Utara, Sabtu, (07/05).
Mengawali sambutannya Putu Parwata mengatakan, sekolah yang dikelola oleh CIS mulai dari PAUD, TK, SD, SMP, SMA dan SMK bersama-sama dengan sekolah-sekolah negeri berupaya mencerdaskan masyarakat. “Sekolah-sekolah yang ada di bawah CIS berupaya mencetak sumber daya manusia (SDM) yang unggul,” tegasnya.
Sekolah-sekolah di bawah naungan CIS, kata Putu Parwata menggunakan cambridge (kurikulum) luar negeri serta dilengkapi dengan pembelajaran bahasa asing seperti Inggris dan bahasa Cina. Walau begitu, sistem pembelajarannya tidak meninggalkan adat dan budaya Bali.
Sebagai Ketua DPRD Badung pihaknya memberikan dorongan kepada sekolah yang ada di Badung khususnya sekolah swasta. Sehingga sekolah swasta yang ada di Badung bisa memberikan suatu kontribusi yang positif. Dan juga ikut berpartisipasi dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Oleh karena itu, seluruh fasilitas yang dimiliki oleh sekolah harus memberikan suatu kontribusi positif terhadap proses pembelajaran. Jadi apakah itu pembelajaran yang sifatnya materi atau pendukung lainnya sarana olahraga seni kemudian hal hal yang lainnya yang bisa memberikan nilai tambah buat siswa kita,” ujarnya.
Putu Parwata juga mengingatkan, agar semua sekolah di Badung betul-betul memperhatikan dan memberikan kontribusi. Sehingga ada nilai tambah yang dibangun.
“Semoga dengan yang ulang tahun CIS ke 10 ini CIS akan memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat khususnya di bidang pendidikan dan memberikan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia di Kabupaten Badung dari tingkatan SD, SMP dan SMA,” harapnya. (kbh6)