November 25, 2024
Politik Sosial

Wayan Suyasa Support Program  Pemberian Makanan Monyet di Sangeh, Juga Bagikan Sembako Kepada Pengurus Himpaudi Badung

Badung – kabarbalihits

Wakil Ketua DPRD Badung, I Wayan Suyasa berkesempatan untuk hadir memenuhi undangan Himpunan Pendidik Usia Dini (Himpaudi) Kabupaten Badung dalam pelaksanaan Program Peduli Satwa berupa pemberian makanan pada Satwa Monyet di Obyek Wisata Sangeh dan pemberian Pakan pada Ikan yang ada di kolam Taman Mumbul Desa Sangeh,Kamis (30/9).

Sebelumnya I Wayan Suyasa politisi santun asal Desa  Penarungan Mengwi, yang digadang – gadang menjadi Bupati Badung di tahun 2024 ini, telah memberikan bantuan dana pribadi Rp 5 juta untuk suksesnya kegiatan Himpaudi kabupaten Badung dalam bidang  kepedulian lingkungan tersebut.

Disela-sela kegiatan pemberian makanan bagi satwa monyet yang ada di Obyek Wisata Sangeh, Wakil Ketua DPRD Badung, I Wayan Suyasa menyatakan  apresiasi kepedulian lingkungan yang telah dilaksanakan oleh Himpaudi Kabupaten Badung. “Kami memberikan apresiasi kegiatan positif yang telah dilakukan Himpaudi. Mohon maaf, berbicara pendapatan, Anggota Himpaudi sebagai pendidk anak-anak usia dini belumlah maksimal namun beliau-beliau ini mampu melaksanakan kegiatan yang sangat bernilai khususnya dalam kepedulian terhadap lingkungan,”ucapnya.

Wayan Suyasa yang juga Ketua DPD Partai Golkar Badung dihadapan Anggota Himpaudi yang hadir menjelaskan, Kabupaten Badung yang selama ini mengandalkan pendapatan dari sektor pariwisata, di masa Covid-19 pendapatanya menjadi jauh merosot. 

“Dimasa seperti inilah saatnya kita saling mengintropeksi diri, saling bergandengan tangan untuk memberikan perhatian kepada yang membutuhkan. Sekali lagi sebagai wakil rakyat saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Himpaudi yang sudah bergerak melaksanakan kegiatan sosial dengan kebersamaan dan gotong royong,”terangnya.

Politisi asal Desa Penarungan yang akrab disapa WS ini juga berharap melalui program peduli satwa yang diinisiasi Himpaudi Badung dapat diketoktularkan kepada masyarakat maupun lembaga laiinya, mengingat dimasa Pandemi sekarang ini harus diakui pemberian makanan kepada monyet yang ada di Obyek Wisata Sangeh oleh penglola cukup menghadapi kendala akibat minimnya pendapatan. 

Ketua Himpaudi Kabupaten Badung Ni Wayan Santi Asih, selain mengatakan program peduli satwa merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksananakan Himpaudi juga menyampaikan terima kasih kepada Wakil Ketua DPRD Badung I Wayan Suyasa yang telah membantu kegiatan Program Peduli Satwa berupa pemberian makanan kepada monyet yang ada di DTW Sangeh dan pemberian Pakan Ikan yang ada di Taman Mumbul Desa Sangeh.

“Terima kasih kami sampaikan kepada Bapak Wayan Suyasa yang telah memperhatikan kami. Selain itu kami juga mendaptkan berkah berupa bantuan paket sembako dan dana motivasi, sebab selama ini kami belum mendapatkan bantuan dari pihak manapun. Semoga Bapak wayan Suyasa  diberikan kesehatan dan sukses selalu,”harapnya.

Ketua Himpaudi Kecamatan Abiansemal, Ida Bagus Ketut Mulia selaku tuan rumah kegiatan Himpaudi Peduli Satwa  menyatakan terima kasih atas partisipasi dan bantuan dana yang telah diberikan Wakil Ketua DPRD Badung, I Wayan Suyasa sehingga program kepedulian Himpaudi Badung kepada Satwa dapat terlaksana dengan baik. Adapun visi Himpaudi Badung adalah Menyama Braya Rahayu Kapanggih.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Wayan Suyasa yang telah  membantu  kegiatan Himpaudi. Kedepan Program ini akan terus berlanjut, kami berharap Bapak Wayan Suyasa dapat terus membantu kami melaksanakan program peduli satwa ini,”harapnya.

Baca Juga :  Paus Sperma Terapung Di Tengah Laut

Pada kesempatan tersebut Wakil Ketua DPRD Badung I Wayan Suyasa juga menyerahkan bantuan paket Sembako kepada pengurus Himpaudi di enam kecamatan yang ada di Kabupaten Badung serta bantuan dana motivasi untuk anggota Himpaudi Kabupaten Badung. (kbh6)

Related Posts