
Temui Titik Terang, Pria Penodong Di SPBU Segera Ditangkap
Denpasar – kabarbalihits
Polresta Denpasar saat ini sedang melakukan penyelidikan, terkait dengan aksi pencurian dengan kekerasan (curas) dilakukan oleh seorang pria yang diduga menodongkan senjata api di sebuah SPBU daerah pelabuhan Benoa, Bali.
“Terlihat di rekaman Video (cctv), dia menodongkan sesuatu yang tidak bisa kita pastikan, apakah itu senjata api atau apa” Ucap Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan (12/11).
https://youtu.be/yIrtrPnReog
Dikatakan kejadian tersebut terjadi pada Rabu, (11/11) sekitar pukul 13.40 Wita di sebuah SPBU yang beralamat di Jalan Pelabuhan Benoa. Kejadian tersebut diketahui pemilik SPBU bernama Wayan Rastika, yang langsung melaporkan ke Polda Bali dan diteruskan ke Polsek Denpasar Selatan.
“Kita langsung olah TKP, kemudian disana korban dan saksi sudah kita ambil keterangan, demikian juga beberapa alat bukti lainnya, untuk rekaman cctv” Jelasnya.
Pihaknya juga bekerja sama dengan instansi terkait untuk memastikan pergerakan pria tersebut saat sebelum dan sesudah tiba di SPBU. Sampai saat ini sudah melakukan proses penyelidikan lebih lanjut diharapkan segera bisa terungkap.
“Kronologisnya, korban dan saksi sedang bertugas menjaga SPBU, di TKP tiba-tiba datang seorang laki-laki mengendarai scoopy, warna abu-abu menggunakan jaket seolah-olah Ojol. Menodongkan sesuatu pada korban, kemudian para korban berlari” Paparnya.
Dikatakan kerugian dari peristiwa tersebut adalah Rp3.150.000 yang merupakan hasil penjualan di SPBU tersebut.
Pihaknya mengaku menemui titik terang, dipastikan menjamin peristiwa ini yang terakhir.
“Salah satu yang mendukung bisa kita ungkap , tentunya para pemilik usaha melengkapi dengan CCTV. Sehingga dengan demikian paling tidak , para pelaku yang niat ingin melakukan kejahatan dia berpikir lebih dahulu” Tutupnya. (kbh1)