Rayakan HUT Golkar Ke-56, Suyasa : Golkar Badung Solidkan Internal Juga Siapkan Pendidikan Kader
Badung – kabarbalihits
DPD Partai Golkar Badung akan Berjibaku untuk memenangkan Pasangan Giriasa diangka sembilan puluh persen lebih pada Pilkada Badung 9 Desember mendatang.
Penegasan tersebut disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Badung I Wayan Suyasa di sela-sela perayaan Hari Ulang Tahun ( HUT)Partai Golkar ke-56 yang ditandai dengan pemotongan tumpeng di Sekretariat DPD Partai Golkar Badung, Selasa(20/10).
Dihadapan Fraksi Golkar DPRD Badung,Pengurus Pleno dan Kader Partai Golkar Badung yang Hadir, Wayan Suyasa mengatakan dalam Hari Ulang Tahun Partai Golkar Ke-56 dengan tema Kesehatan pulih, Ekonomi Bangkit, Pilkada Menang.
Pihaknya di DPD Partai Golkar Badung bersama pengurus berharap melalui HUT ke 56 tahun Partai Golkar menjadi lebih baik, lebih bisa memberikan tanggung jawab moral kepada masyarakat khususnya di kabupaten Badung.
Segala instruksi partai khususnya Program Jangka Pendek dalam pesta demokrasi yakni Pilkada akan selalu di dengungkan dan berbicara sebagai kewajiban pengurus dan kader partai untuk melaksanakan tugas yakni memenangkan Pilkada Badung sembilan desember mendatang sesuai yang digariskan Partai.
“Partai Golkar merekomendasi ke pasangan Giriasa,sehingga tentu kami akan berjibaku all out untuk memenangkan paslon Giriasa,”tegas Suyasa.
Peran dan peranan Partai Golkar di pasangan Giriasa lanjut Suyasa,akan bisa memberikan andil besar untuk menambah great atau angka kemenangan Giriasa mencapai sembilan puluh persen lebih.
Momentum Hari Ulang Tahun Partai Golkar menurut Wakil Ketua Dprd Badung ini, pihaknya akan senantiasa melaksanakan konsolidasi internal untuk mensolidkan kegiatan partai menuju jenjang menengah pada tahun 2024 yakni meningkatkan kemenangan partai Golkar Badung.
“Minimal untuk bisa merebut di eksekutif maupun menambah kursi di legslatif.Dan semoga kami Partai Golkar Badung, senantiasa dapat berbuat untuk kepentingan masyarakat di kabupaten Badung,”bebernya.
Selain itu secara tegas Wayan Suyasa juga mengatakan Partai Golkar Badung akan segera melaksanakan pendidikan kader.
“Terlebih adanya Dana Parpol yang harus diorientasikan kepada pendidikan kader dan Orientasi,Saya selaku ketua bersama pengurus akan memulai melaksanakan pendidikan kader setiap bulan,”kata Suyasa sembari menjelaskan
Partai Golkar juga akan melaksanakan kegiatan seminar bagi pelaku UMKM maupun Generasi Millenial khususnya tentang apa yang menjadi kebutuhannya.
“Kami akan bekerjasama dengan Dosen Perguruan Tinggi yang ada untuk bisa memberikan ilmunya kepada masyarakat maupun kader Golkar dalam menggerakan roda perekonomian ditengah pandemi Covid 19,”pungkasnya. (kbh6)