
FSP Parekraf Badung Bersama Ibis Styles Bali Gelar Donor Darah Peringati Bulan K3
Badung-kabarbalihits
Komitmen yang dilakukan secara konsisten sebagai kepedulian sosial kemanusiaan, kembali ditunjukan Pengurus Cabang Federasi Serikat Pekerja Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (PC FSP PAREKRAF) –Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Badung.
Serangkaian memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) PC FSP PAREKRAF – SPSI Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Hotel Ibis Styles Bali Denpasar & Ibis Bali Kuta, menggelar Bakti Sosial berupa Donor Darah di Ibis Bali Kuta, Rabu (21/1/ 2026).

Tak tanggung -tanggung ratusan insan pariwisata (karyawan hotel) ambil bagian dalam donor darah dengan tema” Membangun Ekosistem Pembinaan dan Pelayanan (K3) Nasional yang Inklusif, Kolaboratif dan Berkelanjutan” dengan menargetkan sebanyak 75 kantong darah untuk disalurkan ke PMI Provinsi Bali.
Ketua PC FSP Parekraf – SPSI Kabupaten Badung I Gusti Ayu Ketut Budiasih disela kegiatan menyampaikan, donor darah di Hotel Ibis Bali Kuta dilaksanakan dalam rangka Bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) pada 12 Januari hingga 12 Februari.
Dikatakan, momentum ini oleh PC FSP Parekraf – SPSI Kabupaten Badung diisi dengan kegiatan positif bagi pekerja salah satunya adalah donor darah.
“Kami bersyukur mendapatkan patner yang bisa diajak kerjasama dalam melaksanakan donor darah, kali ini yakni Ibis Styles Bali Denpasar & Ibis Bali Kuta. Kerjasama ini bagi kami sangat positif sekali,” ungkap Gusti Ayu Ketut budiasih.
Gusti Ayu Ketut Budiasih yang didampingi sejumlah pengurus, juga menyebut kegiatan donor darah akan dilaksanakan secara berkelanjutan dengan manajemen Hotel Ibis. Hal ini sejalan dengan komitmen FSP PAREKRAF – SPSI Kabupaten Badung yang memiliki agenda rutin dalam pelaksanaan donor darah, maksimal dalam satu tahun sebanyak tiga kali.
“Pelaksanaan donor darah penting sekali bagi kami untuk membantu anggota maupun masyarakat secara luas sebagai wujud kesetiakawanan sosial, khususnya bagi serikat pekerja,” bebernya.
Adapun para pendonor kali ini merupakan anggota FSP PAREKRAF – SPSI Kabupaten Badung yang berasal dari 18 unit FSP PAREKRAF tersebar di seluruh Kabupaten Badung. Dengan jumlah anggota sebanyak 3388 orang.
“Adapun hari ini yang mendaftar untuk donor darah sudah mencapai ratusan, sedangkan target kami 75 kantong darah, semoga bisa tercapai,”paparnya.
Gusti Ayu Ketut Budiasih menegaslan donor darah merupakan hal positif khususnya untuk membantu sesama, pihaknya mengajak masyarakat agar dapat berpartisipasi, mengingat PMI sangat membutuhkan darah untuk disalurkan ke pasien -pasien yang memerlukan darah.
“Kami berharap anggota FSP PAREKRAF maupun masyarakat yang sudah melaksanakan donor darah agar tetap kinsisten melaksanakan donor. Sehingga kebutuhan darah untuk PMI senantiasa terpenuhi,”harapnya.
Emma Larantukan selaku Cluster GM Ibis Styles Bali Denpasar -Ibis Bali Kuta menyatakan kegiatan donor darah telah dilaksanakan secara reguler setiap tiga bulan sekali. Ia berbangga dapat melaksanakan donor darah bersama dengan FSP PAREKRAF – SPSI Kabupaten Badung. Terlebih diikuti antusias oleh banyak pendonor, sehingga diharapkan dapat bermanfaat bagi lingkungan sebagai kegiatan positif.
“Biasanya kami berkerjasama dengan komunitas maupun pihak terkait yang menyelenggarakan donor darah,”ungkapnya.
Emma Larantukan yang didampingi Cluster Peole & Culture Putu Ariyati juga berharap, kegiatan donor darah ini dapat dilanjutkan kedepannya, sebagai hal baik yang dapat dilakukan insan pariwisata di Kabupaten Badung dan Provinsi Bali.
“Kami memilih melaksanakan donor darah, sebab darah senantiasa diperlukan oleh masyarakat sehingga ini harus dilakukan secara reguler. Selain itu kegiatan sosial lainnya juga telah kamk termasuk Penyaluran CSR,”tegasnya.
Penyelenggaran kegiatan donor darah ini mendapat apresiasi tinggi dari Humas Unit Donor Darah PMI Provinsi Bali, Made Geria yang menyatakan PMI sangat terbantu untuk pengadaan stok darah dalam membantu masyarakat yang memerlukan bantuan darah.
“Donor darah adalah menjadi tanggungjawab kita bersama. Kami di PMI mengemban tugas kemanusiaan tidak bisa melaksanakan tugas dengan baik tanpa dukungan masyakat,”ujarnya.
Ia juga mengakui FSP PAREKRAF Kabupaten Badung secara berkesinambungan telah melaksanakan kegiatan donor darah sehingga sangat membantu PMI dalam pengamanan stok darah. (kbh6)


