December 4, 2024
Pendidikan

Dipercaya Dunia Industri, Prodi D2 AJK Politeknik Negeri Bali Terima Bantuan Hibah Peralatan dan Infrastruktur FTTH dari PT. Andal Berjaya Infomedia

Badung – kabarbalihits

Program Studi D2 Administrasi Jaringan Komputer (AJK) Politeknik Negeri Bali, menerima bantuan hibah peralatan dan infrastruktur Fiber To The Home (FTTH) dari PT. Andal Berjaya Infomedia (ABI). Bantuan ini merupakan wujud kepercayaan PT. Andal Berjaya Infomedia (ABI) kepada Politeknik Negeri Bali dalam dunia pendidikan, sekaligus komitmen PT. ABI, dalam mendukung perkembangan pendidikan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia di bidang teknologi informasi dan komunikasi,

Serah terima hibah peralatan dan infrastruktur FTTH dilaksanakan di Kampus Politeknik Negeri Bali, pada tanggal 28 Mei 2024, dan diterima oleh Koordinator Program Studi D2 Administrasi Jaringan Komputer (AJK), I Made Ari Dwi Suta Atmaja, S.T.,MT., dan dihadiri oleh dosen, mahasiswa, serta perwakilan dari PT. ABI.

Koprodi D2 AJK, Politeknik Negeri Bali, Made Ari berharap, dengan adanya kerjasama ini, Prodi D2 AJK dapat terus menjalin hubungan yang baik dengan PT. ABI dan berbagai pihak lainnya untuk mendukung visi pendidikan yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan industri.

“Terima kasih kepada PT. Andal Berjaya Infomedia (ABI) atas dukungan dan kontribusinya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia” ujarnya.

Lebih lanjut Made Ari menjelaskan, bantuan ini dimaksudkan untuk mendukung proses belajar mengajar mahasiswa dalam bidang jaringan komputer, khususnya dalam instalasi dan pengelolaan jaringan fiber optic.

“Dengan adanya fasilitas FTTH ini, para mahasiswa dapat mempraktikkan keterampilan teknis yang sangat dibutuhkan dalam industri telekomunikasi. Manfaat yang diharapkan dari hibah ini adalah peningkatan kompetensi teknis mahasiswa, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja yang sebenarnya” jelasnya.

Baca Juga :  Bali UMKM Festival 2020

PT. Andal Berjaya Infomedia (ABI) adalah perusahaan penyelenggara jaringan dan jasa telekomunikasi terkemuka dengan lisensi dari KEMENKOMINFO dan BKPM, yaitu Jaringan Tetap Lokal Berbasis Packet Switched (457/TEL.04.02/2021) dan Internet Service Provider (ISP) (JASA-0026/TEL.04.02/2021).

Perusahaan ini beroperasi di wilayah Nusa Penida dan menyediakan layanan serta solusi telekomunikasi yang dapat digunakan oleh berbagai industri, termasuk rumah tangga, UMKM, pendidikan, pariwisata, operator GSM, pemerintahan, dan lain sebagainya.

Dalam kegiatan ini, mahasiswa juga diberi kesempatan untuk langsung melihat dan mempelajari instalasi peralatan FTTH yang diberikan. (r)

Related Posts