November 25, 2024
Lifestyle

Black Box hingga Classic Cocktail, Siapakah Pemenang The H Day Mixology Competition 2023?

Badung-kabarbalihits

Hari ini, sebanyak 10 finalis pemenang dari kompetisi The H Day Mixology Competition 2023 berkumpul di Bali, untuk memulai persiapan menuju kompetisi yang akan berlangsung pada Selasa, 26 September 2023, di Atlas Super Club, Berawa, Bali.

Sebelum memasuki babak kompetisi, para finalis diberikan kesempatan untuk bersantai dan menikmati keindahan Bali yang memukau. Mereka diajak untuk merasakan eksotisme pulau ini sebelum memasuki arena pertarungan bartending terbesar di Indonesia.

“Kompetisi yang akan berlangsung besok akan menguji kemampuan para peserta dalam dua babak yang menegangkan. Babak pertama, yang dikenal sebagai “Black Box Challenge,” akan menghadirkan kotak misterius berisi berbagai bahan dasar untuk membuat minuman,” ujar Ketua Umum HBI, Bayu Hendra.

Lebih lanjut, Bayu mengatakan para finalis akan diberikan tugas untuk menciptakan empat minuman dengan dua jenis yang berbeda dalam waktu hanya 1,5 jam. Dari tahap ini, hanya empat peserta terbaik yang akan melangkah ke babak berikutnya, yang disebut “Speed and Accuracy Challenge.

Pada tahap ini, keempat peserta yang berhasil lolos akan diuji dalam hal kecepatan dan ketepatan dalam menciptakan koktail klasik dengan bahan dasar gin. “Tahap ini akan menjadi tolak ukur sejauh mana peserta dapat menunjukkan kecepatan dan ketepatan dalam menciptakan koktail. Mereka akan bersaing head to head untuk membuktikan siapa yang tercepat dan paling tepat dalam menghasilkan koktail yang lezat,” imbuhnya.

The H Day Mixology Competition 2023 telah berlangsung sejak 17 April 2023, dimulai di Bali sebagai tempat penyisihan pertama. Setelah itu, kompetisi melanjutkan roadshow ke empat kota lain di Indonesia, yaitu Surabaya (Velvet Club) pada 19 Juni, Semarang (Gold Dragon) pada 21 Juni, Bandung (Hii Dine and Club Bandung) pada 17 Juli, dan Jakarta (Black Onix) pada 20 Juli.

Baca Juga :  Ikan Timbungan Jadi Primadona Baru Kuliner Denpasar

Berikut adalah daftar nama para finalis yang akan berkompetisi di Atlas Super Club, Brawa, Badung, Bali, pada Selasa, 26 September 2023:

1. Dimas Rio Gaku – The Social Seminyak, Bali
2. Gusti Ngurah Gede Jimmy – Savaya, Bali
3. Alexander Tara Hutagaol – Gozadera, Surabaya
4. Abdul Hanif Ramadhan – W Super Club Basrah, Surabaya
5. Reza Fahrezi Ramadhan – Tyler’s Tap House, Semarang
6. M. Arifandita – Borsumy Heritage, Semarang
7. Widianto Romansyah – Ntercontinental Hotel, Bandung
8. Ghilmar – 9 Square, Bandung
9. Ahmad Aji Rachmanto – JJ Royale Brasserie, Jakarta
10. Andara Anggara – The Great Gatsby, Jakarta

Seluruh peserta siap memberikan yang terbaik dalam kompetisi ini, dan para penggemar minuman berharap untuk menyaksikan aksi spektakuler mereka dalam persaingan memperebutkan gelar juara The H Day Mixology Competition 2023. Stay tuned!

Related Posts