October 27, 2024
Olahraga

Puluhan Atlet Panahan Tradisional se Bali Ikuti Forda I Bali 2023

Denpasar-kabarbalihits

Puluhan atlet panah tradisional mengikuti Festival Olahraga Rekreasi Daerah Panahan Tradisional (Forda Bali 2023) di lapangan Istana Taman Jepun, Denpasar, Minggu (14/5). Para atlet panahan tradisional se-Bali ini terbagi dalam beberapa kategori lomba yaitu SD/SMP dan SMA/UMUM. Jenis panahan tradisional yang dilombakan berupa bandulan dan facetarget sejauh 20m-40m.

Pada kesempatan tersebut, KORMI Bali yang diwakili oleh Sekretaris Umum, Teguh menyampaikan dukungannya pada FORDA I Bali 2023 Panahan Tradisional. Sebagai upaya untuk memasyarakatkan olah raga terutama masing-masing cabor (cabang olah raga) atau Inorga (induk organisasi olahraga) dapat mandiri melakukan kegiatannya.

“Jujur kami sampaikan sementara ini kami di KORMI Bali belum mampu melaksanakan multievent FORDA I 2023 dengan pihak pemerintah Provinsi, tetapi kedepannya kami akan mengupayakan untuk dapat sinergis membangun masyarakat melalui olahraga,” ungkapnya.

Panahan tradisional seperti Jemparingan merupakan peninggalan Keraton Mataram yang memiliki filosofi tinggi seperti mengasah konsentrasi, kesabaran, kedisiplinan dan yang terpenting olah rasa sebagai penyatuan indera manusia. Tentunya hal ini sangat berbeda dengan panahan moderen yang mengandalkan akurasi dan kecepatan dengan teknologi moderen pula.

Penyerahan hadiah para pemenang oleh Perpatri Bali dan Pembina JBTAC

Penyerahan hadiah para pemenang oleh Perpatri Bali dan Pembina JBTAC

Pendiri Jepun Bali Traditional Archery Club (JBTAC) Anak Agung Anom Giri menyampaikan bahwa panah tradisional Jemparingan berbeda dengan panahan moderen.

“Posisi harus duduk bersila, jarak target relatif dekat, peralatan panah harus dari kayu (busur, anak panah) dan target berupa bandulan (berbentuk silinder panjang kurang lebih 30 cm),” ujar Anom.

Penyerahan hadiah para pemenang oleh Pembina JBTAC Dewa Nyoman Budiasa

Penyerahan hadiah para pemenang oleh Pembina JBTAC Dewa Nyoman Budiasa

Pelaksanaan Forda Bali 2023 Panahan Tradisional yang didukung  Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI Bali), Persatuan Panah Tradisional (PERPATRI Bali), Pemerintah Provinsi Bali, Istana Taman Jepun dan dukungan banyak pihak lainnya adalah sebagai persiapan atlet-atlet panah tradisional Bali menghadapi FORNAS ke-7 di Bandung, Jawa Barat bulan Juli 2023 mendatang. Selain itu, beberapa event internasional juga menuntut kesiapan para atlet yaitu World Traditional Archery Competition (WBN Open 2023) yang akan digelar di Jakarta pada 27-28 Oktober 2023.(r)

Related Posts