November 25, 2024
Daerah

Ketua DPRD Badung, Putu Parwata Apresiasi Pemerintah Badung Lewat Program Bantuan Stimulus Korban Bencana

Badung-kabarbalihits

Ketua DPRD Badung, Dr. Drs. I Putu Parwata, MK, MM memberikan apresiasinya kepada pemerintah kabupaten Badung dibawah komando Bupati, I Nyoman Giri Prasta. Apresiasi tersebut muncul menyusul program Giri Prasta yang pro terhadap rakyat dengan langkah terbaru yakni memberikan bantuan stimulus kepada masyarakat Badung yang menjadi korban bencana alam.

Hal tersebut dikatakan Putu Parwata seusai penyerahan bantuan stimulus kepada masyarakat Badung yang dipusatkan di Desa Kekeran, Kecamatan Mengwi, rabu (8/2). 

“Kita sudah sepakat bahwa DPRD dan pemerintah dalam hal ini Bupati akan membantu masyarakat secara cepat. Rescue tercepat dilakukan oleh BPBD, jadi ketika terjadi bencana bergerak cepat, tanggap dan tuntas,” ujar Parwata.
Kesepakatan tersebut juga direalisasikan dengan memberikan bantuan dana kepada masyarakat korban melalui Bantuan Dana tak Terduga (BDT).
“Sehingga saya bersama Bupati sudah sepakati, dalam operasionalnya pak Bupati tinggal mengeksekusi bersama tim teknisnya di BPBD. Sehingga ini yang kita katakan kerja bersama, pemerintahan bersama-sama untuk mempercepat daripada proses penyelesaian bencana,” imbuhnya.
Saya berharap meskipun pemerintah tidak berharap akan terjadi bencana, tetapi pemerintah sudah siap dengan segala konsekuensi terhadap bencana yang timbul di masyarakat.(kbh2)

Related Posts