November 25, 2024
Daerah Peristiwa

Wagub Bali Sayangkan Aksi Bule Kanada di Gunung Batur, Pengelola Wisata Diminta Awasi Kawasan Wisata

Denpasar-kabarbalihits

Aksi asusila yang direkam dan diunggah ke media sosial oleh warga asing berkebangsaan Kanada sangat disayangkan oleh Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati. Terlebih, tindakan tidak terpuji itu dilakukan di Puncak Gunung Batur, Kintamani, Bangli.

Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati menyatakan tindakan bule Kanada inisial JDC  tersebut sangat tidak pantas dilakukan, meskipun sangat sulit untuk dicegah karena kawasan wisata di Bali sangat terbuka, terlebih kawasan wisata Gunung Batur. Pihaknya akan memberi tindakan, agar kejadian ini menjadi pelajaran bagi yang lain agar tidak melakukan tindakan serupa.

“Yang kita sayangkan terlihat sangat terbuka sekali, kesantunan-kesantunan, kebiasaan daerah asalnya mungkin seperti itu. Kita tetap bertindak agar memberikan pelajaran bagi yang lain, tidak melakukan hal yang sama,” ucap Wagub Bali di Renon, Denpasar (25/4/2022).

Diharapkan pengelola wisata lebih mengawasi dengan ketat serta memberitahukan wisatawan mengenai aturan saat berkunjung ke kawasan Gunung Batur.

“Sebelum mereka naik, ada pengumuman apa yang boleh dan tidak yang mereka lakukan,” tegas Wagub Cok Ace.

Diketahui video berdurasi 51 detik tersebut sempat viral beberapa hari terakhir, berpose tanpa busana sembari berbicara di puncak Gunung Batur. Video yang diduga direkam sendiri tersebut diunggah ke akun media sosialnya, namun semenjak beredar luas video tersebut diduga telah dihapus oleh pemilik akun. (kbh1)

Related Posts