November 25, 2024
Daerah Ekonomi

Pelayanan Penukaran Uang Baru Diburu Warga, BI Sediakan 9 Gerai Bank di Renon

Denpasar-kabarbalihits

Pelayanan penukaran uang baru menjelang Hari Raya Idul Fitri paling dicari masyarakat. Dimana berbagai pecahan uang baru tersebut dibutuhkan untuk dibagikan sebagai THR lebaran.

Seperti yang terlihat Senin pagi (25/4/2022) di kawasan Parkir Timur Renon Denpasar, warga Denpasar dan sekitarnya datang silih berganti untuk menukarkan uang baru yang disediakan Bank Indonesia (BI).

Menurut Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Trisno Nugroho, pada penukaran kali ini ditargetkan 2400 penukar dengan menyediakan 9 gerai pelayanan penukaran uang dari berbagai Bank. Warga bisa menukarkan uang dari 25 April hingga 28 April 2022, selama jam layanan dibuka dimulai pada pukul 09.00 Wita sampai 12.00 Wita.

Maksimal nominal nilai uang yang ditukarkan diantaranya pecahan Rp 20.000 maksimal Rp 2 juta, pecahan Rp 10.000 maksimal Rp 1 juta, pecahan Rp 5.000 maksimal Rp 500 ribu, pecahan Rp 2000 maksimal Rp 200 ribu, dan pecahan Rp 1000 maksimal ditukarkan sebanyak Rp 100 ribu.

“Nukar berapa pun kita sediakan, jam kerjanya sampai jam 12 siang. Kalau uang kita sediakan seberapa besar masyarakat butuh. Kalau setiap Bank menyediakan 1 M, jadi 9 M satu hari,” kata Nugroho ditemui di Parkir Timur Renon, Denpasar.

Agar tidak lama mengantre dalam sistem penukaran uang, warga wajib mendaftar online atau langsung mendaftar ke tempat yang telah disediakan petugas.

Baca Juga :  Bupati Giri Prasta Melayat Ke Puri Carangsari

Dilanjutkan Nugroho, dibandingkan tahun lalu, dinilai penukaran uang di Bali tahun ini cenderung meningkat. Hal itu terbukti dari kosongnya uang ATM dalam satu hari di beberapa tempat wilayah Badung dan Denpasar.

“Jadi beberapa Bank setiap harinya harus mereview ulang ATM-ATM nya, artinya aktivitas dan kebutuhan uang di Bali meningkat. Tadinya 2,3 hari sekarang sehari berisi. Jadi ada beberapa lokasi yang cukup tinggi kenaikannya, dari tahun lalu,” ujarnya.

Salah seorang warga yang tinggal di wilayah Sesetan, bernama Alkison mengaku menyempatkan diri ke pelayanan penukaran uang untuk kebutuhan Hari Lebaran. Dimana teman dan keluarganya juga menitip untuk ditukarkan yang totalnya hingga Rp 20 juta.

“Totalnya sekitar Rp 18 sampai Rp 20 juta. Pecahannya Rp 20 ribu, Rp 10 ribu, Rp 5 ribu, Rp 2 ribu, Rp 1000,” jelasnya.

Nantinya tukaran uang tersebut akan dibagikan adik dan keponakan Alkison pada saat acara keluarga pada lebaran nanti.

“Nanti ada acara keluarga sih lebaran, nggak mudik. Lebih ke acara keluarga,” tutupnya. (kbh1)

Related Posts