November 25, 2024
Daerah Sosial

Hari Valentine, Wayan Suyasa Berbagi Kasih Dengan Lansia di Petang, Serahkan Kursi Roda Hingga Puluhan Paket Sembako

Badung-kabarbalihits

Sungguh mulia dan patut ditiru apa yang dilaksanakan Wakil Ketua DPRD Badung I Wayan Suyasa. Momentum Hari Kasih Sayang (Valentine day), pada Senin (14/2) digunakan I Wayan Suyasa untuk kembali melaksanakan aksi sosial dengan peduli dan berbagi kepada  lansia. Kali ini tokoh asal Desa Penarungan yang memasuki Periode ke tiga periode di  DPRD Badung tersebut menyerahkan kursi roda kepada Ni Ketut Camplung (92 tahun) warga Lansia di Banjar Petang Suci, Desa Adat Petang. Selain kursi roda, Ketua DPD Partai Golkar Badung yang akrab disapa WS tersebut juga menyerahkan puluhan paket sembako kepada lansia Desa Adat setempat.

Hadir mendampingi Wayan Suyasa dalam penyerahan bantuan tersebut Anggota DPRD Badung Fraksi Partai Golkar I Nyoman Suka  dan Sekretaris PK Partai Golkar Kecamatan Petang I Wayan Arnawan.

Mengawali sambutannya dihadapan puluhan lansia Wakil Kètua DPRD Badung I Wayan Suyasa mengatakan, kegiatan ini bagian dari pasewitran atau hubungan keakraban pihaknya bersama masyarakat serangkaian hari valentine atau hari kasih sayang.

Meski demikian politisi inovatif ini mengakui sejatinya jika bicara hari kasih sayang, hendaknya tidak hanya saat hari ini saja, tapi diharapkan bisa setiap saat memberikan kasih sayang atau bantuan untuk masyarakat termasuk lansia. Terlebih dimasa Pandemi covid-19 yang sangat mempengaruhi perekonomian. “Dengan momen yang baik ini, serta situasi pandemi sehingga mempengaruhi ekonomi masyarakat dan saya berinisiatif untuk membantu. Jangan dilihat dari nilainya, tapi rasa tulus iklas saya untuk membantu masyarakat petang. Di hari yang baik ini juga kami selaku pemerintahan Kabupaten Badung ingin membantu masyarakat yang membutuhkan. Kalau ada yang kurang berkenan kami mohon maaf, “paparnya.

Wajah penuh kegembiraan dan haru terpancar jelas dari para lansia yang menerima paket sembako yang diserahkan Wakil Ketua DPRD Badung,  I Wayan Suyasa. Terlebih dalam kesempatan tersebut  Wayan Suyasa politisi yang digadang-gadang maju sebagai calon Bupati Badung pada tahun 2024  ini juga menyerap aspirasi para PKK di tiga Banjardi Desa Adat Petang. Adapun aspirasi yang disampaikan para Anggota PKK tersebut memohon bantuan kepada Wakil Ketua DPRD Badung  I Wayan Suyasa untuk dapat memfasilitasi pengadaan pakaian tari rejang  renteng. Menanggapi  aspirasi tersebut, Wayan Suyasa langsung menyatakan kesiapan untuk memfasilitasinya sesuai dengan harapan Anggota PKK itu.

Baca Juga :  Jalan Sehat Relawan De Gadjah Berjalan Lancar, Wayan Suyasa Ucapkan Terimakasih Ke Krama Badung

Sementara Nyoman Tama selalu tuan rumah mengatakan, pihaknya mewakili masyarakat mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan I Wayan Suyasa mulai kursi roda hingga  bantuan puluhan paket sembako. Ia pun secara sepontan mendoakan agar apa yang dicita-citakan Wayan Suyasa dikabulkan Tuhan Yang Maha Esa.

“Semoga, apa yang menjadi amal dan bakti bapak Wayan Suyasa diterima dan tentunya apa yang dicita-citakan beliau bisa tercapai, “harapnya.(Kbh6)

Related Posts