Buka UKT, Bamsoet Harapkan KODRAT Bali Kembali Raih Emas di PON Papua
Klungkung-kabarbalihits
Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB KODRAT) Bambang Soesatyo membuka Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) Gelombang I tahun 2021 Keluarga Olahraga Tarung Derajat Provinsi Bali di Pantai Tegal Besar Kabupaten Klungkung, Minggu pagi (27/6).
Dalam kesempatan Bamsoet sapaan akrab Bambang Soesatyo yang didampingi Bendahara Umum PB KODRAT Anak Agung Bagus Adhi Mahendra Putra atau Gus Adhi Amatra menyatakan, PB KODRAT akan bekerja keras melalui latihan keras para atletnya untuk mensukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua Sepetember mendatang. Bamsoet juga berharap Provinsi Bali bisa menggondol medali emas seperti PON sebelumnya.
Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB KODRAT) Bambang Soesatyo (Bamsoet) dihadapan para atlet dan pelatih Keluarga Olahraga Tarung Derajat Provinsi Bali mengatakan pihaknya menyadari Bangsa Indonesia sedang menghadapi masa sulit akibat Pandemi Covid-19, namun demikian Bamsoet mengajak semua komponen tidak pesimis namun harus optimis bahwa Indonesia pasti bisa melewatinya dengan baik.
“Ujian Kenaikan Tingkat tidak semua dapat mengikutinya karena Pandemi, mudah-mudahan dilain waktu ketika Pandemi sudah selesai dan Bali dinyatakan mencapai Herd Immunity atau semua sudah divaksin maka yang hari ini tidak bisa mengikuti akan bisa mengikuti,”ujarnya.
PB KODRAT kata Bambang Soesatyo yang juga menjabat Ketua MPR RI akan bekerja keras melalui pemberian latihan keras para atletnya untuk mensukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua Sepetember mendatang.
“Saya berharap Bali bisa menggondol emas kembali,”harapnya.
Bamsoet juga mengatakan PB KODRAT juga tengah berkonsentrasi agar Tarung Derajat bisa mengikuti Asian Games di Kamboja tahun 2023 mendatang.
“Kami juga akan memperluas jangkauan wilayah Pengurus Provinsi( PP) KODRAT diseluruh Indonesia yakni di 34 provinsi dari 32 sebelumnya,” terangnya.
Sementara di luar negeri Olahraga Tarung Derajat menurut Bamsoet sampai saat ini sudah ada di beberapa negara khususnya Asia Tenggara yakni Malaysia, Brunai Darusalam,Laos dan Thailand.
“Kita lagi fokus ke Kamboja sebagai tuam rumah Asian Games, karena dukungan tuan rumah itu penting. Dan kita akan dibantu dati kementrian Luar Negeri melaui KBRI maupun Atase Pertahanan Republik Indonesia,”tegasnya.
Pada Ujian Kenaikan Tingkat tersebut juga dilakukan Sosialisasi Olahraga Tarung Derajat melalui demonstrasi berbagai gerakan maupun ketangkasan serta sparing yang ada di olahraga Tarung Derajat oleh para Atlet Tarung Derajat Provinsi Bali.
Bahkan Ketua Umum PB KODRAT Bambang Soesatyo pun tak mau ketinggalan menunjukan kebolehannya dalam menghadapi serangan secara tiba-tiba.(Kbh6)