Pelantikan Pejabat Struktural Unwar Periode 2020-2024
Denpasar – kabarbalihits
Pejabat Struktural Universitas Warmadewa (Unwar) periode 2020-2024, dilantik Jumat (5/6). Pelantikan dilakukan langsung oleh Rektor Unwar, Prof. dr. I Dewa Putu Widjana, DAP&E.,Sp.ParK., serta dihadiri Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali, Dr. Drs. AA. Gede Oka Wisnumurti, M.Si.
Saat pelantikan tersebut, Rektor Unwar, Prof. Putu Widjana, mengatakan pergantian pejabat struktural di lingkungan Unwar merupakan hal yang biasa dilakukan. Sebab, jabatan merupakan amanah yang memiliki masa bakti. Sehingga, setelah masa bakti selesai maka harus dilakukan pergantian pejabat. Ada 2 hal yang mendasari pelantikan pejabat struktural kali ini. Pertama, ada pergantian organisasi dan tatakelola Unwar yang baru. Dimana, banyak jabatan yang hilang dan banyak jabatan baru yang harus diisi. Kedua, pelantikan pejabat struktural ini juga sebagai momen yang tepat untuk merefresh semua pejabat agar benar-benar meningkatkan kinerjanya. Dengan harapan semakin bertambah motivasi dan semangat dalam bekerja.
“Jabatan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan, tidak hanya kepada stakeholder tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa. Sebab, sebuah organisasi bisa berjalan dengan baik apabila dijabat oleh pemimpin yang memiliki integritas tinggi dan berkarakteristik,”ujarnya.
Tidak hanya itu, pejabat struktural juga diharapkan terbuka terhadap kritik. Baik kritik membangun maupun kritik yang kurang elegan. “Jangan sekali-kali merasa emosional apabila dikritik, diam adalah emas. Sambil diam kita instropeksi diri terhadap kritikan tersebut sambil fokus di dalam tugas masing-masing. Itulah karakteristik pemimpin yang ideal dan berintegrasi,”tandasnya.
Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali, Dr. Drs. AA. Gede Oka Wisnumurti, M.Si., berharap kepada pejabat yang dipercaya memimpin suatu organisasi di Unwar, baik ditingkat rektorat maupun tingkat fakultas agar menjalankan tugas dan fungsinya sesuai OTK yang sudah ada. Selain itu, dalam menjalankan tugasnya pejabat baru harus satu jalur dan memiliki komitmen tinggi dalam mendukung visi misi Unwar ke depan, yaitu bermutu, berwawasan ekowisata dan berdaya saing global Tahun 2034. Kepada pejabat lama, Wisnumurti mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya selama menjabat dalam memajukan Unwar selama ini. (kbh2)