July 27, 2024
Sosial

Donor Darah Rangkaian HUT Ke-60 SOKSI, Gus Adhi: Setetes Darah untuk Kemanusiaan

Badung – kabarbalihits

Setelah sebelumnya memberikan santunan kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa, Serangkaian Hut ke-60 Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) tahun 2020, dilaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah, bertempat di Amatra Center Jero Kawan, Kerobokan Rabu (28/05). Bakti sosial  dimotori Ketua Depidar XXI SOKSI Provinsi Bali, Anak Agung Bagus Adhi Mahendra Putra.

“Donor darah ini adalah panggilan kemanusiaan sebab setetes darah kita sangat berharga untuk kemanusiaan, berharga bagi yang membutuhkan apalagi ditengah pandemi covid-19 saat ini”, ujarnya.

 

 

Gus Adhi menjelaskan, bakti sosial ini melibatkan Palang Merah Indonesia(PMI) Kabupaten Badung,Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bali, para atlet tarung drajat, kader SOKSI Bali, guru serta masyarakat umum. Politisi Golkar santun ini menambahkan dalam kegiatan ini juga diberikan edukasi tentang pentingnya melakukan donor darah secara rutin setiap tiga bulan. Selain turut membantu PMI dalam pemenuhan persediaan kantong darah bagi orang  yang membutuhkan. Donor darah juga memiliki manfaat kesehatan memperlancar metabolisme darah dalam tubuh, menurunkan resiko penyakit jantung dan kanker, mendeteksi secara dini penyakit dalam tubuh, dan menjadikan tubuh menjadi lebih sehat.

“Begitu banyak manfaat donor darah, karena itu saya mengajak semuanya mari kita rutin menyumbangkan darah kita untuk kemanusiaan. Saya berkomitmen kegiatan ini akan rutin dan kontinyu kita lakukan minimal setiap tiga bulan sekali”, tegas anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi Partai Golkar ini.

Gus Adhi Mahendra juga menyinggung pentingnya  pembangunan lumbung darah ditengah menipisnya stok darah. “Lumbung darah yang dimaksud adalah SOKSI itu memiliki sekian kantung darah, SOKSI itu terorganisir soal siapa pendonornya sehingga memudahkan giat kemanusiaan,” terangnya.

Baca Juga :  Badung Realisasikan BST Selama Pelaksanaan PPKM, Bupati Giri Prasta Bersyukur Di Masa Sulit Masih Bisa Bantu Masyarakat

Kegiatan Bakti sosial donor darah mendapat respon positif masyarakat dari 75 calon pendonor, setelah melewati pemeriksaan kesehatan diantaranya cek tensi, sebanyak 22 orang tidak diizinkan untuk donor oleh petugas medis dari PMI Kabupaten Badung. “Kita bersyukur ada 53 kantong darah yang berhasil terkumpul sesuai target awal saya sekitar 50 kantong. Semoga apa yang SOKSI lakukan ini dapat memenuhi persediaan darah di PMI guna membantu mereka yang membutuhkan darah”, ucap Gus Adhi.

Pada kegiatan donor darah tersebut, Gus Adhi  kembali menyumbangkan 50 paket sembako kepada para guru dari SMP Ngurah Rai Kerobokan.

Apresiasi bakti sosial donor darah yang dilaksanakan SOKSI, staf PMI Kabupaten Badung Nova Hariawan mengungkapkan saat ini PMI mengalami kekurangan stok darah ditengah pandemi Covid-19. “Rata-rata kebutuhan darah per hari 20 kantong dan stok kita menipis sekarang, hanya ada 30 kantong”, jelasnya (kbh6)

 

Related Posts