November 25, 2024
Ekonomi

Berkebun Usir Rasa Jenuh, Penjual Tanaman Tersenyum di Masa Pandemi Covid-19

Badung – kabarbalihits

Pandemi Covid-19 sangat mengganggu perekonomian disemua lini.Tetapi tidak berpengaruh bagi para penjual Tanaman yang ada di Pasar Beringkit Kabupaten Badung. Tanaman Hias, bunga, dan tanaman buah tetap menjadi incaran bagi para penghobi.

 

 

Seperti yang dikatakan Darma, penjual tanaman yang telah 30 tahun berjualan di Pasar Beringkit. Diakui, tidak ada penurunan penjualan pada bisnisnya, kedatangan pembeli hampir sama sebelum adanya wabah Covid-19.

“Penjualan biasa biasa aja, sementara sekarang agak bagus. Yang kemarin tidak ada kesempatan beli tanaman, sekarang ada waktu untuk membeli tanaman” jelas Darma.

Dikatakan juga, pembeli dominan memilih Tanaman buah dalam pot daripada tanaman hias maupun bunga. Kebanyakan alasan para pembeli adalah berkebun untuk menghilangkan rasa jenuh dirumah saat diberlakukan social distancing. Banyak pilihan Tanaman dalam pot (Tabulampot) yang bisa ditata di pekarangan rumah. Untuk harga tanaman pun masih terjangkau.

“Sekarang semua sudah tahu harga. Harga tanaman masih standar saja, tidak ada perubahan. Astungkara penjualan lancar, dan pelayanan bagus” kata Darma.

Darma juga berharap situasi kembali normal dan masyarakat kembali beraktivitas seperti biasa. (kbh1)

Related Posts