Dengan RASA, Kembali Nyoman Suyasa Gelontor Bantuan Sembako Bagi Lansia dan RTM di Munti Gunung
Karangasem – kabarbalihits
Setelah sebelumnya menyerahkan bantuan kebutuhan pokok bagi lansia dan Rumah Tangga Miskin (RTM) di Desa Nyuh Tebel dan Tenganan Dauh Tukad, Relawan Nyoman Suyasa (RASA) kembali menggelontor bantuan serupa, yakni 200 paket bahan kebutuhan pokok yang terdiri dari beras, mie instan, minyak goreng, telur hingga APD berupa masker kepada Lansia dan RTM di Dusun Munti Gunung, Desa Tianyar Barat dan Desa Adat Jasri Kelurahan Subagan,(11/5). RASA merupakan Relawan sekaligus Tim Pemenangan Ketua DPC Partai Gerindra Karangasem Nyoman Suyasa, dengan anggota tersebar di 8 Kecamatan di Karangasem. Tim ini telah sukses mengantar Politisi Aspiratif tersebut Kembali meraih Kursi Di DPRD Bali untuk Periode ke 2.
Dikonfirmasi seusai penyerahan bantuan Pembina RASA Nyoman Suyasa menyatakan Penyerahan Bantuan Pokok Bagi Lansia Dan RTM karena pada situasi Sulit akibat Pandemi Covid -19 seperti sekarang ini, Lansia dan RTM sangat merasakan Dampaknya. “Walaupun tidak bisa memenuhi semua kebutuhan, namun setidaknya bisa meringankan. RASA memahami hal itu,” ungkap Nyoman Suyasa yang didampingi Istri, Kadek Weisya Kusmia Dewi yang juga menjabat Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Karangasem.
Dalam Situasi sulit akibat Pandemi Covid-19, Nyoman Suyasa juga mendorong pemerintah untuk Segera dapat mencairkan Bantuan kepada Masyarakat, sesuai hasil pengamatannya tidak sedikit warga yang mengeluhkan belum adanya Bantuan dari Pemerintah. “Seharusnya secepatnya disebarkan jangan ditunda lagi, jika karena regulasi yang belum lengkap, saya kira bisa sambil jalan dilengkapi,” tegas Suyasa yang Juga menjabat Wakil Ketua DPRD Bali, sembari mengingatkan masyarakat harus turut serta dalam pengawasan sehingga bantuan tepat sasaran.
Pada senin, (11/5) Relawan Nyoman Suyasa (RASA) menyerahkan paket bahan kebutuhan pokok pada Lansia dan RTM dusun Munti Gunung Desa Tianyar Barat dan Desa Adat Jasri, Kelurahan Subagan Masing masing 100 paket. “Masyarakat sangat membutuhkan bantuan, kami terus akan berupaya secara Berkala membantu,” tutup Suyasa. (kbh6)