April 19, 2024
Lifestyle

Melahirkan Keuntungan Dari Jasa Pacak Anjing

Badung – kabarbalihits

Ingin mengawinkan anjing betina kesayangan Anda? Datang saja ke pemacak anjing. Orang yang berprofesi mengawinkan anjing ini akan membantu mencarikan anjing pejantan yang satu ras, kemudian mengawinkannya dengan anjing betina anda.

Menurut Ngurah sapaan I Gusti Ngurah Januari Artha, saat ditemui tim Kabarbalihits di Desa Getasan Petang, Rabu (28/1) menjelaskan, melakoni profesi sebagai pemacak anjing dirinya telah mengawinkan anjing dari berbagai macam ras. Menurut Ngurah, modal utama menjadi seorang pemacak anjing adalah kejelian dan secara personal dengan binatang yang punya penciuman kuat tersebut. Kejelian maksudnya, pemacak anjing harus bisa menghitung siklus kesuburan anjing betina.

“Ini sangat penting karena pemacak anjing bisa menentukan hari baik untuk mengawinkan anjing,” ungkapnya.

Masa puncak kesuburan anjing biasanya pada hari ke 9 hingga 15 setelah menstruasi. Untuk menjadi pemacak anjing, pria yang juga menjadi Breeder anjing ras Siberian Husky ini mempelajari cara mengawinkan hewan itu secara otodidak. Dirinya selama ini hanya mengandalkan insting dan pengalaman dalam menangani banyak jenis anjing. Tapi ada baiknya pemacak anjing memiliki latar belakang sebagai pemelihara dan penyayang binatang yang menggonggong ini. Dengan begitu, kedekatan personal dengan anjing dapat terjalin. 

“Tujuannya, semata-mata hanya untuk memudahkan proses perkawinan, profesi pemacak anjing memang tak ubahnya sebagai pawang anjing. Namun bukan untuk membuat anjing menjadi jinak, melainkan khusus mengawinkan saja,” ungkapnya.

Ditambahkannya setiap sukses mengawinkan satu ekor anjing sebagai pawang dirinya biasa mendapat bayaran Rp. 300.000 dan ditambah home service jika lokasi pacaknya diluar kota. Selain menjadi pawang dirinya juga menyediakan pejantan sendiri. 

“Saya biasanya langsung bawa pejantan sendiri, itu ada biayanya masing-masing setiap pejantan kita lihat dari darah atau bloodline pejantan itu sendiri. Kisaran harga kalau untuk Siberian Husky mulai dari dua juta sampai lima juta ada diluar biaya home service dan anjing yg kecil biasanya kisaran tiga ratus ribu sampai satu juta rupiah,” ujarnya.

Dalam menjalankan pekerjaannya, Ngurah menuturkan tidak ada masalah berarti yang muncul. Paling-paling kesulitannya pas hasrat birahi anjing jantan hasrat birahi sedang tak bagus. Biasanya karena pemilik anjing betina yang tidak tahu hitungan loop anjingnya sampai berapa hari.

“Kemungkinan hitung-hitungannya salah dikawinin pada saat hitungaan dihari ke 8, anjing betina sedikit galak biasanya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Penjabat Bupati Buleleng Ingin Tekan Lagi Angka Inflasi

Ditambahkannya profesi pemacak anjing masih cukup menjanjikan, para pecinta anjing tidak ragu untuk mengeluarkan banyak uangnya hanya untuk mengawinkan binatang kesayangannya itu. Dirinya berpesan, ada pakem harus dipatuhi para pemacak anjing, yakni sama sekali tidak dibolehkan untuk mengawinkan anjing yang berbeda ras. 

Dirinya juga berharap kepada para teman-teman pawang yang lain biar bisa saling menjaga harga pacak itu sendiri.

“Jangan saling menjatuhkan atau saling menjelekkan antara pawang A dan pawang B biar kita bisa saling support dan jalan bareng,” pungkasnya.(kbh4)

Related Posts